Wednesday, November 17, 2010

Menonaktifkan Program di dalam Recent Documents

Waktunya kita mengotak - ngatik Registry.
Langkah berikut ini untuk menyembunyikan daftar Recent Documents, Windows XP akan terus memonitor file yang Bli buka dan menyimpan informasi di background hanya pada kasus ketika Bli membutuhkannya. Jika ingin mencegah jejak Windows  dari Recent Documents, Bli harus meng-edit registry dengan cara berikut.

  1. Klik tombol [ start ] > [ Run ] . ketik regedit, kemudian klik tombol OK atau tekan tombol Enter.
  2. Setelah window Registry Editor terbuka, maka buka folder berikut ini : HKEY_CURRENT_USER/Software/Microsoft/Windows/CurrentVersion/Policies/Explorer.
  3. Klik menu [ Edit ] > [ New ] > [ DWORD Value ].
  4. Pada pane bagian kanan, setelah value registry baru di tampilkan, ganti nama menjadi NoRecentDocsHistory.
  5. Klik ganda pada NoRecentDocsHistory untuk membukanya.
  6. Beri nilai 1 di bawah heading Value Data
  7. Klik tombol OK
  8. Tutup window registry
  9. Restart komputer Bli
  10. Jika Bli ingin mengembalikan daftar Recent Documents, ikuti cara berikut
  • Buka windows Registry Editor, kembali ke NoRecentDocsHistory yang telah Bli buat sebelumnya.
  • Klik ganda pada value registry tersebut
  • Di bawah heading value, hapus angka 1. Ganti dengan angka 0. dari sini kita bisa simpulkan bahwa untuk meng-aktifkan menggunakan angka 1 dan untuk menonaktifkan menggunakan angka 0

Penjelasan :

HKEY_CURRENT_USER/Software/........
tanda / di atas adalah untuk di maksudkan untuk Bli membukanya biasanya di Registry dengan meng-klik tanda + di opsi yang akan di buka. Mengapa saya memberikan penjelasan ini karena sering sekali para pembaca kebingungan melihat langkah-langkah tersebut sebenarnya langkah- langkah yang saya sudah tulis di atas sama dengan seperti berikut.
HKEY_CURRENT_USER Klick tanda + lalu Klik kembali tanda + di Software. Jadi langkah yang menggunakan tanda / seperti itu hanya untuk mempersingkat saja. Semoga Bli mengerti

0 comments:

Post a Comment

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com